CATEGORY

Senin, 13 September 2010

Bahasa Inggris itu Gampang (26)


Verb diikuti oleh verb;
verb + gerund
verb + to infinitive
verb + gerund/to infinitive with the same meaning
verb + gerund/to infinitive with different meaning
verb + simple verb (v-1)
verb + present/active participle (v-ing)

Pembahasan 26:
She prefers reading books to watching TV.

Pada pembahasan kali ini, kita menyimak verb yang diikuti oleh Gerund dan Infinitive tanpa perbedaan arti, dan verb yang diikuti oleh Gerund dan Infinitive dengan perbedaan arti. Seperti pada penjelasan sebelumnya, verb diikuti oleh verb lain.

a. Beberapa verb diikuti Gerund.
mind, consider, enjoy, admit, …..
I don’t mind waiting for you.
She enjoyed watching TV.

b. Beberapa verb diikuti infinitive.
want, decide, try, hope, …..
I want to be your lover, baby.
She has decided to study abroad.

c. Beberapa Verb diikuti oleh Gerund atau infinitive tanpa perubahan makna atau arti.
start, begin, continue, like, neglect, hate, cease, love, prefer*, can’t stand, can’t bear
It began to rain. It began raining.
I started to work. I started working.
Jika main verb (kata kerja utama) dalam bentuk progressive, maka biasanya digunakan infinitive, bukan gerund.
It is beginning to rain.

*perhatikan pola dengan prefer:
prefer + gerund: I prefer staying home to going to the concert.
prefer + infinitive: I prefer to stay home than (to) go to the concert.

d. Beberapa Verb diikuti oleh Gerund atau infinitive dengan perbedaan makna atau arti.
remember, forget, regret, try, stop
remember + infinitive = ingat untuk melakukan tugas atau tanggung jawab
Judy always remembers to lock the door.
remember + gerund = ingat (mengenang) sesuatu yang terjadi di waktu lampau
I remember seeing the Alps for the first time. The sight was impressive.
forget + infinitive = lupa melakukan tugas atau tanggung jawab
Sam often forgets to lock the door.
forget + gerund = lupa sesuatu yang terjadi di waktu lalu
I’ll never forget seeing the Alps for the first time.
regret + infinitive = menyesal memberitahukan, mengatakan kepada seseorang tentang suatu berita buruk
I regret to tell you that you failed the test.
regret + gerund = menyesali sesuatu yang terjadi di waktu lampau
I regret lending him some money. He never paid me back.
try + infinitive = mencoba melakukan upaya
I’m trying to learn English.
try + gerund = percobaan dengan memakai cara baru atau berbeda untuk mengetahui apakah itu berhasil
The room was hot. I tried opening the window, but that didn’t help. So I tried turning on the fan, but I was still hot. Finally, I turned on the air conditioner.
stop + infinitive = berhenti dari suatu kegiatan untuk melakukan kegiatan lain.
He stopped to smoke. (= Dia berhenti dari suatu kegiatan untuk melakukan kegiatan lain yaitu merokok.)
stop + gerund = berhenti dari kegiatan tersebut, tidak melakukan kegiatan itu lagi.
He has stopped smoking. (= Dia telah berhenti dari kegiatan merokok, dia tidak merokok lagi.)

Verb yang diikuti oleh simple verb (v-1) dan verb yang diikuti active participle (v-ing) akan dibahas dalam Bahasa Inggris itu Gampang (27)

Latihan: Katakan kalimat-kalimat berikut dengan memperhatikan kombinasi verb.
1. Akhirnya dia mengakui membohongi saya.
2. Saya telah memutuskan untuk belajar bahasa Perancis.
3. Dia akan melanjutkan belajar di Australia.
4. Saya tidak ingat bertemu dia.
5. Ketika saya tiba dia berhenti mengetik.
6. Dia menyesal telah berhenti bekerja di perusahaan itu.
7. Saya lebih suka makan bakso daripada makan sate.
8. Kami mulai belajar pada jam 6.30 setiap hari.
9. Kami sedang mempertimbangkan membeli mobil itu.
10. Saya sering lupa untuk membawa buku catatan saya.

Cocokkan jawaban di Jawaban BIG (26)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar